Mekar Redaksi Club | SMK N 2 Pekalongan
Media Kreativitas Pelajar

Hantarkan Doa dalam Kebersamaan


Jum’at (17/4), penghuni aula SMK Negeri 2 Pekalongan tertunduk khusyuk mengikuti acara doa bersama guna kelancaran dan kesuksesan Ujian Nasional yang akan diadakan tepat hari Senin, 20 April 2009. Acara yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi tingkat tiga ini dipimpin oleh bapak Salafudin, bapak Burhan dan bapak Ikhwanudin selaku guru agama di SMKN2 Pekalongan. Acara tersebut dimulai pukul 08.30 pagi.
Dengan berbalut mukena yang bersih para siswi tersebut tampak mengikuti seluruh doa yang dibacakan oleh bapak-bapak guru. Para siswa yang tetap dengan seragamnya tak kalah khidmat mengikuti seluruh rangkaian acara doa bersama yang diselenggarakan 3 hari sebelum Ujian Nasional ini. Bapak guru pun sempat memberikan sedikit kisah terdahulu untuk memberikan semangat mental para siswa-siswi dalam menghadapi Ujian Nasional kelak. Harapan dan doa terus dipanjatkan semoga seluruh siswa-siswi SMKN2 Pekalongan bisa lulus 100% dengan nilai-nilai yang sangat membanggakan. Dukungan dan semangat pun terus dihaturkan oleh adik-adik kelas untuk keberhasilan kakak-kakak kelas menjalani Ujian Nasional. “Mudah-mudahan bisa lulus 100%, amien….” ujar Nina, siswi kelas 1TKJ. Begitu banyak harapan dan doa yang dating dari para adik-adik kelas untuk kakak kelas tercinta. “Good luck ya…”, “Sukses…”, bahkan ada yang mengucapkan “Kakak-kakakku pasti lulus semua. Amin..”. Bayangan akan keberhasilan tinggi yang akan dicapai oleh seluruh siswa tingkat tiga semoga akan menjadi kenyataan. Begitu besar perjuangan bapak dan ibu guru membimbing dan menuntun kami semua untuk maju. Semangat kakak-kakak ku!! Jangan menyerah! Banggakan kami semua! Tunjukkan yang terbaik kepada bapak dan ibu guru…cayo…!!

Coretan yang Berhubungan :



0 komentar:

Posting Komentar

Kritik dan Saran sangat diharapkan :D ..

Berlangganan Tulisan Via Email

Masukkan Emailmu Untuk Berlangganan Tulisan Terbaru :

Informasi

Bagi teman - teman yang mau jadi penulis, kontributor atau agregator blog ini. Silakan hubungi administrator di email mekar_rc@yahoo.co.id
Semua tulisan yang diterima oleh administrator akan di-review terlebih dahulu sebelum di-publish di Blog Mekar Redaksi Club ini.

Arsip Mekar


Rubrik

Pembaca Setia

Link Exchange


Tulisan Terbaru

Blogroll dan Banner


Pengunjung yang Online

SEO Stats



Komentar Terbaru

Ungu Box But Grey Online